Doa amalan mengenai memohon kepada Allah SWT agar di karuniai cepat hamil dan segera memiliki keturunan ini merupakan amalan amalan yang dilakukan oleh para Nabi, agar beliau di beri oleh Allah keturunan yang sholih atau sholihah. Dan hal ini boleh kita mengikutinya agar supaya di berikan keturunan oleh Allah yang sholih dan Sholihah. Dan Doa ini juga telah diabadikan dalam Al Qur'an.
Berikut adalah faladz doa cepat hamil sebagaimana yang diamalkan oleh Nabi Ibrahim dan Nabi Zakaria.
Doa-doa agar cepat hamil lengkap arab, latin dan artinya
Doa Nabi Ibrahim a.s. Ketika Belum Punya Anak
رَبِّ هَبْ لِي مِنَ الصَّالِحِينَ
RABBI HABLII MINASH SHOOLIHIINArtinya :
Ya Tuhanku, anugerahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang saleh. (QS: As-Shaffat: 100)
Seperti yang kita ketahui, bahwasanya, Sarah istri Nabi Ibrahim adalah seorang yang mandul dan usianya sudah lanjut. Berkat doa di atas, Nabi Ibrahim a.s. dianugerahi seorang anak Ishak a.s. (dari istrinya Sarah), dan Ismail a.s. (dari istrinya Hajar).
Doa Nabi Zakaria a.s. Ketika Memohon Diberi Anak yang Sholeh
رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً إِنَّكَ سَمِيعُ الدُّعَاءِ
ROBBI HABLII MIN LADUNKA DZURRIYYATAN THOYYIBATAN INNAKA SAMII'UD DU'AAIArtinya :
Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami istri-istri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa. (Al-Furqan: 74).
رَبِّ لاَتَذَرْنِىْ فَرْدًا وَأَنْتَ خَيْرُالْوَارِثِيْنَ
Artinya :
Wahai Tuhanka, janganlah Engkau biarkan aku seorang diri (dengan tidak meninggalkan zuriat) dan Engkaulah jua sebaik-baik yang mewarisi (QS: Al-Anbiya : 89)
Dia atas adalah doa-doa memohon agar cepat hamil dalam bahasa arab seperti yang tercantum dalam Kitab Suci Al-Qur'an, yang sudah diamalkan oleh para Nabi kita dan alhamdullilah dengan doa tersebut akhirnya dikaruniai keturunan.
Selain memanjatkan doa-doa mohon cepat diberi keturunan/anak seperti yang sudah diuraikan diatas, Anda juga bisa mengamalkan beberapa amalasan berikut ini agar supaya cepat hamil, Seperti; senantiasa mengamalkan Puasa Sunah Senin Kamis atau Puasa Dawud dan memperbanyak sedekah terutama untuk anak-anak yatim piatu. Sebagai pancingan untuk meningkatkan hormone keibuan Anda bisa mendekatkan diri dengan belajar mengasuh bayi saudara atau tetangga sepenuh hati seolah-olah itu adalah anak Anda sendiri.
0 komentar:
Posting Komentar