Tips Terbaik Memilih VGA / Graphics Card
Apa itu VGA?
VGA (Video Graphics Array / ada juga yang menerjemahkan Video Graphics Accelerator) merupakan penerjemah output komputer kepada monitor untuk video atau desain grafis.
Jadi maksudnya setiap proses yang dilakukan pada komputer pasti akan ditampilkan ke komputer, nah penampilan melalui komputer itu melalui VGA sang penerjemah untuk ditampilkan ke monitor. VGA ada 2 jenis utama, On Board dan VGA Card atau biasa disebut Graphics Card.
VGA Card memang banyak merk, mulai dari ASUS, Gigabyte, MSI, dll. Tapi untuk engine nya atau chipsetnya di dominasi oleh AMD Radeon (sebelumnya ATI Radeon) & NVIDIA.
VGA On Board
Adalah VGA yang pasti ada pada setiap Motherboard, bawaan asli dari Motherboard. Lokasi VGA On Board ini biasanya diletakkan dibelakang CPU jika CPU sudah rapih terpasang. Berjajar dengan port DVI, USB On Board, dll.
Sudah jarang sekali VGA On Board dimanfaatkan oleh penggunanya. Karena semakin banyak produksi VGA Card yang membuat komputer lebih garang tampilannya, maka VGA On Board ini perlahan sudah jarang sekali digunakan. Mereka beralih menggunakan VGA Card melalui PCIe. Memang tidak bisa disalahkan, setiap VGA yang terdapat pada Motherboard tidak sehebat VGA yang diletakkan di PCIe. PCIe adalah slot untuk meletakkan VGA Card / Graphics Card. Banyak macam tipe PCIe dari 1.0 sampai 3.0, dan kecepatan PCIe pun macam2 mulai 1x, 4x, 8x sampai 16x. Pilihlah PCIe 16x agar bisa beroperasi cepat. Tapi sampai saat ini pasti masih ada saja yang menggunakan VGA On Board, karena alasan budget ataupun keperluan seadanya dalam penggunaan komputer maka memang betul tidak perlu menggunakan VGA Card / Graphics Card. Saat ini kurang mantab rasanya kalo tidak menggunakan VGA Card, terutama untuk multitasking atau browsing apa lagi game, tentu tidak ada mantab nya kalo tidak menggunakan VGA Card. Saran untuk Motherboard yang akan digunakan VGA On Board nya : Gigabyte, MSI, ASUS.
VGA Card / Graphics Card
Adalah VGA / Graphics Card external yang disambungkan melalui slot PCI / PCIe, memungkinkan komputer lebih maksimal dan optimal menampilkan grafis pada monitor. Saat ini grafis VGA di dominasi oleh Radeon & NVIDIA. Saran untuk komputer gaming menggunakan chipset AMD Radeon dan pengguna komputer realtime menggunakan chipset NVIDIA.
Keduanya sama sama kuat dalam mempertahankan kepuasan pelanggannya. Namun Radeon yang sudah berdiri sejak lama tentu lebih berpengalaman dalam memanjakan pelanggannya terutama dalam urusan gaming karena Radeon yang dulunya dimiliki ATI Radeon berubah nama menjadi AMD Radeon setelah menjadi hak milik AMD. Seperti yang kita ketahui AMD adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang pemrosesan sebuah komputer yang berfokus terhadap game. Kebayangkan sekarang Radeon dibeli AMD Radeon pasti fokusnya lebih diutamakan ke gaming dan memang terbukti produksinya mantab untuk memainkan game kelas tinggi.
Sedangkan NVIDIA pun tidak ingin kalah dengan meluncurkan Geforce GTX yang difokuskan kepada gaming dan berkualitas tinggi super tinggi.Namun marak dipasaran menggunakan NVIDIA jika menggunakan prosesor Intel, ini sesuai selera saja sih sob. Tapi telah terbukti memang hasilnya fantastis saat menggabungkan Intel dan NVIDIA.
Semua kembali lagi pada budget, kebutuhan dan selera ya sob.
Tidak ada salahnya memilih NVIDIA atau Radeon, yang penting slot nya sesuai, kapasitas memori sesuai, keuangan sesuai hehe...
Pada VGA Card terdapat kapasitas memori, macam2 kapasitas memorinya. 512MB, 1GB 2GB dst. Maksud dari memory ini adalah penyimpanan sementara selama komputer menyala sama kegunaannya seperti RAM. Agar mempermudah VGA membaca grafis yang pernah dibuka sebelumnya atau yang terbaru dibuka. Nah, kalo semakin besar memorinya tentu semakin hebat VGA nya beroperasi.
Selain itu, sering kita baca bit pada VGA. Artinya jalur atau lalu lintas yang dilalui. Pada pembahasan sebelumnya kita sudah bahas ini. Bit adalah jalur lintasan pada VGA, semakin besar bit nya maka semakin besar jalurnya. Semakin besar jalur lintasannya maka semakin cepat data yang dikirimkan.
Kecepatan tentu disesuaikan dengan kecepatan yang mampu diberikan oleh prosesor kepada VGA, harus sesuai agar tidak terjadi penurunan performa.
Pada prosesor ada kecepatan, pada VGA pun ada kecepatan yang disebut Graphics Processing Unit. Dengan adanya Graphics Processing Unit ini maka kinerja Prosesor inti tidak terlalu berat karena bisa dibantu oleh Graphics Processing Unit yang terletak di dalam VGA. Tidak semua VGA memiliki Graphics Processing Unit.
Saat ini rekomendasi merk VGA : Gigabyte, ASUS (recomended, Radeon/NVIDIA mantab harga terjangkau), Digital Alliance, MSI,
0 komentar:
Posting Komentar